RSPON – Pemenuhan Gizi Seimbang pada lanjut usia tentunya berbeda dengan orang dewasa. Pada usia lanjut, pemenuhan gizi seimbang sangat penting untuk menjaga kesehatan, mencegah penyakit degeneratif, serta mempertahankan kualitas hidup agar tetap aktif dan mandiri. Sebagai bagian dari rangkaian peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-61, Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr. dr. Mahar Mardjono Jakarta memaparkan edukasi tentang “Pentingnya Gizi Seimbang untuk Otak Sehat di Usia Lanjut” melalui program Pengabdian Masyarakat di Posyandu Mawar, Cawang, Jakarta Timur pada Rabu, 12 November 2025.
Edukasi ini disampaikan oleh narasumber ahli dari Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr. dr. Mahar Mardjono Jakarta yaitu Nur Salsabilla, S.Gz. Dihadiri oleh peserta yang berasal dari kelompok lanjut usia yang berdomisili di sekitar Posyandu Mawar, Cawang. Selain pemaparan edukasi yang berfokus pada asupan gizi yang bisa disesuaikan dengan menu harian yang dikonsumsi oleh lansia, lalu penjabaran tentang modifikasi tekstur makanan yang disajikan, terdapat juga pemeriksaan skrining risiko stroke.
Diharapkan melalui kegiatan pengabdian masyarakat ini, para peserta yang hadir dapat memahami edukasi yang telah disampaikan dan menerapkannya di kehidupan sehari-hari.
